IRFANIBUKU.COM – Pada bulan Juli lalu, Penerbit Irfani Mom menerbitkan buku bertajuk Tetes Kisah Penuh InspirASI. Buku tersebut ditulis oleh 19 ibu yang masing-masing menuangkan kisah inspiratifnya semasa menjalani masa menyusui.
Tentu saja, ada haru, tangis, dan tantangan masing-masing dengan berbagai problemnya. Mereka pun mengurai bagaimana langkah yang dilakukan menghadapi itu semua. Kami rasa itu merupakan cara mulia, mengedukasi tanpa menggurui, memberi pemahaman tanpa paksaan. Kisah-kisah yang mengalir dan sarat inspirasi.
Nah, sebagai ucapan terima kasih kami sebagai penerbit memberikan apresiasi berupa sertifikat digital yang bisa dicetak dan digunakan sebagaimana mestinya. Kami berharap ini menjadi semangat untuk kita terus berkarya dan menginspirasi dunia!
Download Sertifikat Penulis Klik di Sini.
Terima Kasih
Semoga Bermanfaat!
Depok, 13 Desember 2021